Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Resmi Gantung Sepatu, Eks Manchester United Siap Ikuti Jejak Sir Alex Ferguson

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Selasa, 30 Juli 2019, 16:21 WIB
Resmi Gantung Sepatu, Eks Manchester United Siap Ikuti Jejak Sir Alex Ferguson
Patrice Evra akan ikuti jejak Sir Alex Ferguson sebagai pelatih/Net
rmol news logo Karier Patrice Evra telah resmi berakhir sejak Senin (29/7). Namun, bukan berarti eks bek Manchester United ini akan meninggalkan lapangan hijau untuk selama-lamanya.

Perjalanan karier Patrice Evra terbilang panjang. Pemain asal Prancis ini mengawali karier sebagai pebola profesional sejak 1998. Hingga 2019, setidaknya ada 8 klub telah diperkuat Evra.

Mulai dari Nice, Monaco, Manchester United, Juventus, hingga Marseille pernah disinggahinya. Kini, setelah 21 tahun menjalani karier, spesialis bek kiri ini memutuskan untuk pensiun.

"Karier bermain saya secara resmi berakhir," ucap Evra, dikutip Gazzetta dello Sport, Senin (29/7).

Lalu, akankah Evra tak lagi berkecimpung di lapangan hijau? Tampaknya hal itu tak akan terjadi. Karena dia berencana untuk mendapatkan lisensi pelatih UEFA A.

"Saya telah memulai pelatihan untuk lisensi pelatih UEFA B pada 2013, sekarang saya ingin menyelesaikannya dan kemudian mendapatkan lisensi UEFA A," imbuh Evra.

Evra berkostum MU selama 8 tahun (2006-2014). Pernah tampil dalam 379 pertandingan, mencetak 10 gol dan 40 assist. Dia pun mengaku sosok Sir Alex Ferguson memberi pengaruh besar terhadap putusannya untuk beralih karier sebagai pelatih.

"Dia (Ferguson) memprediksi dua pemainnya akan menjadi pelatih level atas, Ryan Giggs dan Pat Evra," kata dia.

"Dalam satu setengah tahun, jika semuanya berjalan dengan baik, saya akan siap untuk memimpin tim," tutup Patrice Evra. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA