Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Berpeluang Ke Semifinal, Semangat Timnas U-23 Makin Berkobar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Rabu, 04 Desember 2019, 16:17 WIB
Berpeluang Ke Semifinal, Semangat Timnas U-23 Makin Berkobar
Timnas U-23 berpeluang besar melangkah ke semifinal SEA Games 2019/PSSI
rmol news logo Timnas U-23 berpeluang melangkah ke semifinal SEA Games 2019 usai menggulung Brunei Darussalam dengan 8 gol tanpa balas, Selasa (3/12). Laga pamungkas melawan Laos akan dimaksimalkan untuk memastikan tiket ke 4 besar.

"Kita bersyukur bisa mendapatkan kemenangan besar yang memang kita targetkan. Terlebih kita bermain dalam kondisi cuaca yang tidak normal karena angin bertiup sangat kencang sepanjang pertandingan," ucap pelatih Indra Sjafri, di laman resmi PSSI, Rabu (4/12).

"Kemenangan ini tentu membuat semangat pemain kian berkobar untuk menghadapi laga selanjutnya," imbuh Indra.

Indonesia akan menghadapi Laos pada laga pamungkas Grup B SEA Games 2019, Kamis besok (5/12) di Stadion Imus Cavite. Dengan tambahan satu kemenangan, Saddil Ramdani cs dipastikan akan mengunci tiket ke semifinal.

Pasalnya, saat ini Indonesia mampu berada di peringkat ke-2 Grup B dengan koleksi 9 poin. Indonesia melangkahi Thailand yang meraih poin sama tapi kalah selisih gol.

Thailand sendiri akan melakoni laga hidup mati melawan Vietnam di laga terakhir besok. Di atas kertas Vietnam hanya butuh hasil imbang secara mereka masih memimpin klasemen sementara usai menang 1-0 atas Singapura. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA