Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jadi Pemain Anyar Kedua, Beni Okto: Mah, Sudah Di Persib Nih

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Jumat, 10 Januari 2020, 17:23 WIB
Jadi Pemain Anyar Kedua, Beni Okto: Mah, Sudah Di Persib Nih
Beni Oktovianto resmi berkostum Persib musim ini/Persib
rmol news logo Sesi latihan perdana Persib Bandung pada Jumat (10/1) terasa lebih berwarna. Pasalnya ada 3 sosok baru yang ikut berlatih bersama Maung Bandung.

Pertama adalah Victor Igbonefo. Setelah semusim bermain di Liga Thailand, bek naturalisasi ini memilih pulang kandang ke Persib. Igbonefo memang pernah menjadi andalan lini belakang Persib pada Liga 1 2018.

Sosok asing yang juga terlihat dalam sesi latihan perdana tersebut adalah pelatih kiper anyar, Luizinho Passos. Sebelumnya, Passos merupakan pelatih kiper di Borneo FC.

Terakhir, Beni Oktovianto, sosok yang sudah digadang-gadang jadi penyerang anyar Persib sejak akhir bulan lalu. Beni bahkan mendapat keistimewaan karena diperkenalkan melalui video yang diunggah di media sosial resmi Persib.

Dalam sebuah video berdurasi 42 detik, terdengar suara perbincangan Beni dengan seorang perempuan yang disapa sebagai ibunya.

"Mah, sudah di Persib nih, mohon doa restunya yah," ungkap Beni kepada orang tuanya dalam video pengenalan tersebut.

"Alhamdulillah, sukses ya Nak," jawab ibu Beni di balik telepon.

Beni sendiri mengaku tak pernah membayangkan bisa menjadi salah satu pemain Persib. Apalagi persaingan untuk menjadi pemain utama di tim Maung Bandung sangat ketat.

"Akan sangat menjadi tantangan bagi saya, dalam karier saya. Saya tiga tahun main di Liga 2 terus ke Liga 1 dan dapat tim sebesar Persib ini. Sangat menjadi motivasi bagi saya," aku Beni, dikutip laman resmi klub, Jumat (10/1).

Beni mendapat kontrak selama satu tahun dengan opsi perpanjang bersama Persib. Nantinya, pemain kelahiran Pontianak 21 tahun lalu itu akan mengenakan jersey bernomor 82. rmol news logo article 

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA