Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Begini Work From Home Ala Winger Timnas Indonesia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Minggu, 12 April 2020, 05:59 WIB
Begini <i>Work From Home</i> Ala Winger Timnas Indonesia
Andik Vermansah/Net
rmol news logo Jeda kompetisi akibat pandemik Coronavirus Disease (Covid-19) membuat para pemain pun ikut menjalani imbauan untuk Work From Home (bekerja dari rumah).

Tentu saja, para pemain ini tidak bekerja laiknya karyawan kantoran saat berada di rumah. Apa yang mereka kerjakan di rumah tak lepas dari aktivitas harian mereka sebelumnya sebagai pemain sepak bola profesional. Yaitu berlatih dan menjaga kondisi tubuh.

Seperti yang dilakukan Andik Vermansah yang terus menjaga konsistensi menjalankan program latihan yang diberikan staf pelatih Bhayangkara FC, klub yang dibelanya di Liga 1 2020. Di rumahnya di Surabaya, Andik tak lupa untuk menjaga kondisi tubuhnya agar tetap bugar dan sehat.

Bhayangkara FC memang meliburkan segala aktivitas tim seiring jeda kompetisi yang ditetapkan PSSI. Untuk mengisi kekosongan waktu hingga ada pengumuman lebih lanjut, winger Timnas Indonesia ini terus menjaga kebugaran dengan berolahraga.

"Iya, pasti menjaga kondisi di masa libur kompetisi dan melakukan olahraga," kata Andik, dikutip laman resmi Liga.

"Saya juga tetap melakukan aktivitas seperti biasa. Ya termasuk olahraga itu, jaga kesehatan dan kondisi di rumah," imbuh Andik.

Seperti diketahui, saat ini kompetisi Liga 1 dan Liga 2 dihentikan untuk sementara sampai 29 Mei mendatang. PSSI dan PT Liga Indonesia Baru akan menentukan kompetisi tetap lanjut atau tidak menyesuaikan dengan situasi dan kebijakan yang ditetapkan pemerintah terkait pandemik Covid-19 ini. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA