Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Aksi Heroik Darlow Gagalkan Liverpool Bawa Pulang 3 Poin

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Kamis, 31 Desember 2020, 08:38 WIB
Aksi Heroik Darlow Gagalkan Liverpool Bawa Pulang 3 Poin
Penampilan apik kiper Newcastle, Karl Darlow, membuat Liverpool gagal meraih tiga poin di kandang lawan/Net
rmol news logo Liverpool menutup tahun 2020 dengan hasil kurang memuaskan. Jordan Henderson dan kolega hanya bisa membawa pulang 1 poin dari kandang Newcastle United yang berakhir dengan skor kacamata, 0-0, Kamis dinihari WIB (31/12).

Secara permainan, Liverpool sebenarnya mampu mendominasi sepanjang pertandingan. Praktis, pasukan The Magpies lebih banyak bertahan dengan mengandalkan serangan balik.

Kokohnya benteng pertahanan Newcastle makin sulit dibobol skuat Liverpool karena didukung permainan brilian kiper Karl Darlow. Semua tendangan mengarah ke gawang Newcastle mampu dimentahkan dengan baik oleh Darlow.

Salah satunya saat tendangan Mo Salah yang sudah berhadapan langsung dengan Darlow  mampu ditepis hingga melebar ke sisi gawang.
Tak hanya Salah yang mampu digagalkan Darlow. Serangan yang dilakukan Sadio Mane dan sundulan Roberto Firmino pun mampu dimentahkan dengan baik.

Dalam laga di Stadion St James' Park ini, Darlow setidaknya melakukan 5 kali penyelamatan gemilang yang cukup membuat skuat The Reds dilanda frustrasi.

"Saya tidak senang dengan hasil pertandingan ini. Tapi saya tidak terlalu frustrasi karena inilah sepak bola, ketika Anda tidak memanfaatkan kesempatan yang dimiliki dengan sebuah permainan buruk maka sulit untuk memenangkan pertandingan," ujar manajer Liverpool, Jurgen Klopp, dikutip laman resmi klub, Kamis (31/12).

"Malam ini kami mendapat hasil imbang dengan sebuah performa yang bagus. Kami hanya tidak bisa memanfaatkan peluang, karena itulah saya tak mempermasalahkan pertandingan," sambungnya.

Liverpool memang masih bertahan di puncak klasemen dengan 33 poin. Tapi keunggulan mereka rentan digeser Manchester United yang hanya berjarak 3 poin dengan memiliki 1 pertandingan lebih banyak.

Sementara Newcastle bertahan di peringkat ke-14 dengan raihan 19 poin. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA