Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Lini Depan Kembali Greng, Liverpool Pecundangi Tottenham 3-1

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Jumat, 29 Januari 2021, 08:29 WIB
Lini Depan Kembali <i>Greng</i>, Liverpool Pecundangi Tottenham 3-1
Trent Alexander-Arnold menyumbangkan 1 gol dan 1 assist dalam kemenangan 3-1 Liverpool atas Tottenham/Net
rmol news logo Setelah mengalami penurunan performa dalam beberapa laga belakangan ini, Liverpool kini mulai kembali ke trek yang benar. Lini depan yang sempat mandul mulai kembali tajam.

Hal ini terlihat saat The Reds mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 3-1 di kandang lawan, Jumat dinihari (29/1). Dari 3 gol yang dicetak Liverpool, 2 di antaranya disumbangkan barisan penyerang mereka.

Dalam laga yang berlangsung ketat ini, tuan rumah sebenarnya sempat mencetak gol lebih dulu melalui Son Heung-min pada menit ke-4. Namun, berdasarkan VAR gol tersebut dianulir karena lebih dulu offside.

Liverpool pun pecah telur saat laga memasuki masa stoppage time babak pertama. Adalah Bobby Firmino mampu melanjutkan umpan apik Sadio Mane. Ini menjadi gol kelima Bobby dalam 6 pertemuannya dengan Spurs.

Babak kedua baru berlangsung 2 menit, skuat besutan Jose Mourinho kembali terkejut saat gawangnya dibobol Trent Alexander-Arnold. Tendangan fullback kanan The Reds itu mengarah ke tiang jauh yang tak mampu dibendung Hugo Lloris.

"Sudah cukup lama sejak saya mencetak gol terakhir, dan saya senang bisa kembali masuk daftar pencetak gol. Saya merasa kembali ke penampilan terbaik dan mampu memberi pengaruh terhadap pertandingan seperti yang saya inginkan," ucap Alexander-Arnold, dikutip laman resmi Liverpool, Jumat (29/1).

Spurs yang bermain di babak kedua tanpa Harry Kane yang ditarik saat jeda karena mengalami cedera membalas gol Alexander-Arnold dalam waktu sekitar 2 menit saja.

Tendangan keras Pierre-Emile Hojbjerg membuat semangat tim tuan rumah kembali bangkit.

Namun hal ini belum cukup untuk membendung serangan Liverpool yang mulai kembali beringas.

Terbukti, Liverpool masih bisa mencetak 1 gol tambahan pada menit 65. Sadio Mane pantas berterima kasih kepada Alexander-Arnold yang telah memberikan umpan terukur yang dilanjutkan olehnya dengan sebuah tendangan ke gawang Spurs.

Memang, kemenangan ini masih belum mampu mengembalikan The Reds ke puncak klasemen. Tapi sudah cukup untuk memberi ancaman bagi tim-tim di atas mereka untuk tidak lengah dalam laga-laga berikutnya.

Liverpool kini berada di peringkat ke-4 dengan 37 poin, berjarak 4 poin saja dari sang pemuncak klasemen Manchester City.

Sementara Tottenham harus merosot ke peringkat ke-6 dengan 33 poin dari 19 laga. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA