Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Drawing Piala Menpora 2021: 4 Tim Jatim Ngumpul Di Bandung

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Senin, 08 Maret 2021, 20:50 WIB
<i>Drawing</i> Piala Menpora 2021: 4 Tim Jatim <i>Ngumpul</i> Di Bandung
Acara pengundian grup Piala Menpora 2021/Repro
rmol news logo Rasa haus penggemar sepak bola nasional terhadap kompetisi bakal sedikit terobati. Mulai 21 Maret hingga 25 April nanti, PSSI bersama Menpora dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) akan menghadirkan turnamen pramusim, Piala Menpora 2021.

Rencananya, turnamen pramusim ini bakal diadakan di 4 kota. Yaitu Malang, Solo, Sleman, dan Bandung. Dua grup diisi oleh 5  tim dan dua grup lainnya diisi 4 tim. Seluruh tim berasal dari peserta Liga 1.

Tak hanya itu, Piala Menpora ini akan dilangsungkan dengan penerapan protokol kesehatan yang sangat ketat. Setiap pemain hingga ofisial tim akan menjalani tes Covid-19 sebelum menjalani laga. Pun tak akan ada penonton di dalam stadion.

"Piala Menpora jadi pintu masuk menuju kompetisi Liga 1 dan Liga 2. Tolong para manajer klub sampaikan kepada pemain, pelatih, ofisial, untuk benar-benar menjaga protokol kesehatan. Karena nanti kita semua yang berdarah-darah," ucap Ketua Umum PSSI, Mochamad Irianto, saat membuka acara pengundian Piala Menpora 2021, Senin malam (8/3).

"Kita buktikan bahwa sepak bola bisa bergulir di tengah pandemi dengan protokol yang telah kita sepakati bersama," tegas pria yang karib disapa Iwan Bule ini.

Dalam acara drawing ini, 4 tim mendapat 'keistimewaan' untuk tidak melakukan pengundian. Persib Bandung, Persija Jakarta, Persebaya Surabaya, dan Arema FC langsung dibagi dalam 4 grup, sesuai dengan rekomendasi dari pihak kepolisian.

Selain itu, dengan mengutaman asas fairness, setiap tim asal kota yang menjadi tuan rumah penyisihan grup tidak akan bermain di kandang sendiri. Contohnya, Bhayangkara Solo FC tidak bisa bermain di Grup A yang dimainkan di Solo.

Berikut hasil drawing pembagian grup Piala Menpora 2021:

Grup A (Stadion Manahan-Solo)
1. Arema FC
2. PSIS Semarang
3. Barito Putera
4. Tira Persikabo
5. Persipura Jayapura

Grup B (Stadion Kanjuruhan-Malang)
1. Persija Jakarta
2. Bhayangkara Solo FC
3. Borneo FC
4. PSM Makassar

Grup C (Stadion Si Jalak Harupat-Bandung)
1. Persebaya Surabaya
2. Persik Kediri
3. Persela Lamongan
4. PSS Sleman
5. Madura United

Grup D (Stadion Maguwoharjo-Sleman)
1. Persib Bandung
2. Persik Kediri
3. Persita Tangerang
4. Bali United

Selain Ketum PSSI, acara pengundian Piala Menpora 2021 ini juga dihadiri Direktur PT LIB, Achmad Hadian Lukita, dan para manajer tim perserta. Plus, legenda hidup Widodo Cahyono Putro sebagai pengambil kertas undian. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA