Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Mulai Ikut Latihan, Ichsan Pratama Langsung Bikin Pelatih PSMS Kepincut

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Selasa, 01 Juni 2021, 13:17 WIB
Mulai Ikut Latihan, Ichsan Pratama Langsung Bikin Pelatih PSMS Kepincut
Ichsan Pratama saat masih bergabung dengan PSS/Net
rmol news logo Meski berstatus pemain rekrutan baru PSMS Medan, Ichsan Pratama langsung menyita perhatian pelatih kepala Ansyari Lubis saat mulai mengikuti agenda latihan di Kebun Bunga, Medan, Senin (31/5).

Ansyari Lubis mengaku sangat terkesan dengan kemampuan beradaptasi Ichsan yang sangat cepat. Menurutnya, sosok peraih Best Player Liga 2 musim 2018 itu juga memiliki skill yang sangat mumpuni.

"Dia (Ichsan Pratama) tadi pagi sudah latihan dengan banyak sentuhan bola, saya kira kondisinya cukup bagus dan dia bisa cepat beradaptasi. Karena dia punya skill yang bagus. Ya, mudah-mudahan dia bisa berkembang dan bisa membawa PSMS lebih baik dan lebih bagus dari sebelumnya," terang Uwak, sapaan akrabnya, dikutip Kantor Berita RMOLSumut.

Uwak juga menilai, kehadiran Ichsan diharapkan bisa mengisi bagian tengah dalam susunan formasi yang diinginkannya.

"Artinya puzzle yang kita cari di daerah midfield telah kita datangkan, dia gunanya itu. Dia juga diharapkan bisa menjadi pembeda dalam tim, mudah-mudahan  bisa," harapnya.

Disinggung program latihan yang tengah dijalankannya, Uwak menerangkan jika saat ini dirinya bersama tim pelatih fokus dalam program pengembangan fisik pemainnya.

"Kita buat program di sini kita latihan fisik hampir satu minggu nanti kita pure ke fisik. Jadi saya kira, tadi pagi kita latihan, sore juga kita latihan. Hari ini latihan intensitasnya tinggi. Tapi saya kira ini masih awal jadi tampak banyak pemain yang belum bisa mengikuti. Tapi saya kira ini awal yang bagus," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA