Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

EURO 2020

Kondisi Eriksen Dikabarkan Stabil, Laga Denmark Vs Finlandia Dilanjutkan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Minggu, 13 Juni 2021, 01:50 WIB
Kondisi Eriksen Dikabarkan Stabil, Laga Denmark Vs Finlandia Dilanjutkan
Laga antara Denmark vs Finlandia kembali dilanjutkan setelah sempat ditunda akibat kolapsnya Christian Eriksen/Net
rmol news logo Kabar baik disampaikan otoritas sepak bola Eropa, UEFA, terkait kondisi pemain andalan Timnas Denmark, Christian Eriksen. Saat ini, pemain Inter Milan itu telah mendapat perawatan di rumah sakit dan dilaporkan dalam kondisi stabil.

Untuk itu, laga antara Denmark dan Finlandia yang sempat ditunda karena insiden kolapsnya Eriksen jelang akhir babak pertama dipastikan akan dilanjutkan di tempat yang sama, Stadion Parken, Kopenhagen.

"Sesuai dengan permintaan para pemain dari kedua tim, UEFA setuju untuk memulai ulang pertandingan antara Denmark dan Finlandia malam ini pada pukul 20.20 CET (1.30 WIB, red)," tulis pernyatan resmi UEFA melalui akun Twiter mereka, Minggu dinihari (13/6).

Pertandingan ini akan dimulai dengan menuntaskan sisa menit pertandingan di babak pertama. Kemudian, setelah 5 menit istirahat, babak kedua akan dilangsungkan.

Laga Grup A yang mempertemukan Denmark dengan Finlandia sempat menjalani penundaan, menyusul insiden kolapsnya Christian Eriksen di tengah lapangan.

Setelah menjalani perawatan darurat selama hampir 20 menit, Eriksen akhirnya ditandu dan langsung dibawa ke rumah sakit untuk menjalani perawatan intensif.

Belakangan, UEFA menyatakan kondisi Eriksen sudah stabil. Sehingga laga yang tertunda pun bisa kembali dilanjutkan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA