Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Andalkan Skuat Timnas U-23, Indonesia Ditargetkan Lolos ke Piala Asia 2023

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Kamis, 03 Maret 2022, 10:42 WIB
Andalkan Skuat Timnas U-23, Indonesia Ditargetkan Lolos ke Piala Asia 2023
Timnas Indonesia ditargetkan lolos ke putaran final Piala Asia 2023/Net
rmol news logo Timnas Indonesia ditargetkan lolos ke putaran final Piala Asia 2023. Target ini akan diupayakan dengan minimal meraih posisi peringkat kedua terbaik.

Di putaran akhir babak kualifikasi Piala Asia 2023, Tim Garuda akan bersaing dengan Kuwait, Yordania, dan Nepal.

"Kami menargetkan lolos meskipun itu melalui skema peringkat kedua terbaik," kata Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, kepada media di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (2/3).

Meski demikian, mantan pelatih Timnas Korsel di Piala Dunia 2018 itu paham betul, pesaing Indonesia di Grup A tidak bisa dibilang mudah. Terutama tim-tim asal Jazirah Arab yang punya postur dan fisik lebih besar.

Ditambahkan Shin, skuat yang bakal disiapkan untuk bertempur di kualifikasi nanti mayoritas berasal dari tim U-23, yang juga akan tampil di SEA Games 2022.

"Sebanyak 80 persen dari skuat Kualifikasi Piala Asia 2023 adalah pemain SEA Games," jelas Shin.

Putaran akhir Piala Asia AFC 2023 digelar pada 8-14 Juni 2022 yang dilangsungkan di Kuwait. Indonesia berada di Grup A bersama Kuwait, Yordania, serta Nepal.

Dari 6 grup yang ada di babak Kualifikasi Piala Asia 2023 ini akan menghasilkan 11 tim yang berhak lolos ke Piala Asia 2023 di China. Terdiri dari 6 tim juara grup dan 5 lainnya berstatus peringkat kedua terbaik.

Mereka akan bergabung dengan tim-tim yang sudah lolos ke Piala Asia 2023. Yaitu tuan rumah China, Australia, Iran, Irak, Jepang, Korea Selatan, Lebanon, Oman, Qatar, Arab Saudi, Suriah, Uni Emirat Arab, dan Vietnam.

Total, ada 24 negara yang akan mengikuti Piala Asia 2023 yang berlangsung pada 16 Juni-16 Juli 2023 di China. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA