Selamat Idul Fitri
Selamat Idul Fitri Mobile
Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sukses Tundukkan Arema, Pelatih Persib: Kami Tetap di Jalur Juara

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Kamis, 10 Maret 2022, 13:20 WIB
Sukses Tundukkan Arema, Pelatih Persib: Kami Tetap di Jalur Juara
Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts/Net
rmol news logo Kemenangan Persib Bandung 2-1 atas Arema FC disambut bahagia jajaran pelatih tim berjuluk Pangeran Biru. Berkat tambahan 3 poin, Persib masih mampu menempel posisi pertama yang diduduki Bali United.

Bermain di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Rabu malam (9/3), Persib sempat tertinggal oleh gol Jayus Hariono pada menit 53. Tapi Pangeran Biru membalas lewat dwigol Bruno Cunha Cantanhede di menit 71 dan 82.

Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts menyebut kemenangan ini menjadi bukti tekad kuat para pemainnya untuk meraih trofi juara.

"Saya pikir, tim kami memulai pertandingan dengan sangat bagus. Selama 20 menit awal, kami bisa memeragakan permainan sepak bola yang atraktif. Kami juga bisa menekan Arema, membuat mereka tidak memiliki peluang berbahaya," ujar Robert, dikutip Kantor Berita RMOLJabar dari laman resmi klub, Kamis (10/3).

Robert mengakui, permainan Persib masih memiliki kekurangan. Salah satunya kurang disiplin dalam menjaga jarak antarpemain. Alhasil, Arema mampu mencetak gol berkat sontekan Jayus Hariono.

"Kami tertinggal 0-1 di babak kedua karena jarak antarpemain yang terlalu jauh. Tapi kemudian, tim mampu bangkit. Mereka tidak menginginkan kekalahan di laga ini karena masih ingin berjuang mengejar juara," jelas pelatih asal Belanda itu.

"Kami juga masih harus menanti hasil pertandingan tim yang berada di atas kami. Tapi setidaknya kami telah melakukan tugas dengan baik untuk tetap berada di jalur perebutan gelar juara," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA